Hai Petranizen! Tidak terasa bahwa kita telah memasuki bulan Januari. Tak hanya memasuki bulan baru, kita juga kembali ke sekolah untuk menjalankan semester baru dengan penuh semangat! Karena itu, pada tanggal 5 Januari 2024 SMA Kristen Petra 3 kali ini mengadakan kegiatan pramuka yang membangkitkan kembali jiwa dan berbeda dari biasanya! Seperti apa kegiatan pramuka kali ini? Yuk, disimak!

Kegiatan pramuka kali ini dilaksanakan pada pagi hari. Semua siswa ikut terlibat dalam kegiatan pramuka, sambil menunggu kejutan yang menanti kami. Walaupun masih pagi, semuanya terlihat tak sabar dan penuh dengan semangat! Pada awal kegiatan, semuanya berkumpul di lapangan untuk mendengarkan informasi tentang kegiatan pramuka hari ini. Seluruh siswa dari kelas X, XI dan XII dibagi menjadi 20 kelompok. Masing-masing kelompok diberi kertas berisi petunjuk dan pos tujuan masing-masing. Sebelum mulai ke pos, kegiatan dibuka dengan tepuk pramuka terlebih dulu. Setelah penjelasan cara bermain disampaikan dan semua siswa memahami aturannya, dimulailah kegiatan pramuka.

Lalu ada apa di tiap pos? Tentunya ada permainan seru dan unik, dong! Pada masing-masing pos terdapat permainan yang bervariasi. Setiap kegiatan pada pos dilakukan oleh oleh 2 kelompok yang bertanding dan pastinya ada poin jika menang. Letak masing-masing pos tersebar di berbagai area sekolah seperti di kelas, lapangan basket, perpustakaan, dan lokasi lainnya. Misi pada pos 1 adalah memasukkan bola ping pong ke dalam lubang kotak yang tersedia. Tiap anggota diberi 1 buah bola ping pong yang akan dipantulkan dan diusahakan masuk ke kotak. Setiap bola yang masuk akan mendapat poin. Berlanjut ke pos 2 yang cukup menantang. Permainan di pos 2 adalah menyusun piramida dari 10 mur. Dari seluruh pos yang ada, pos ini merupakan pos yang paling lucu. Karena tiap kali mencoba terasa diberi harapan palsu. Tinggal 1 mur saja, eitss…ternyata mur jatuh sebelum diletakkan. Selain durasi yang cukup lama, permainan ini juga membutuhkan konsentrasi yang tinggi!

Di tiap pos pasti ada momen-momen yang lucu, seperti halnya di pos 3 dimana kami dan lawan  harus menggunakan tenaga yang besar, lho! Di pos ini, kami diminta untuk memasukkan karet ke dalam gelas plastik. Namun, yang membuat pos ini berbeda adalah 2 pemain dari tiap kelompok harus masuk kedalam satu sarung, sehingga untuk bisa memasukkan karet dibutuhkan tenaga besar untuk melawan daya tubuh lawan. Sudah pasti selama permainan berlangsung ada banyak teriakan dari tiap kelompok. Ada juga Pos 4 yang menggunakan 2 hula hoop dalam permainannya. Awalnya kami mengira bermain hula hoop seperti biasa, ditaruh di pinggang lalu bergoyang. Tetapi ternyata hula hoop tersebut harus melewati seluruh anggota kelompok dari ujung kiri hingga ujung kanan. Tidak ada batasan waktu, namun kelompok yang tercepatlah yang akan menang. Jadi, pada pos ini tentu dibutuhkan fleksibilitas yang tinggi dong!

Pos yang terakhir pun tidak kalah serunya! Di pos 5, kami harus lari secepatnya untuk memasukkan bola ke dalam gelas sesuai warnanya. Tidak boleh sembarangan bawa, lho! Cara membawa bolanya adalah dengan menggunakan banner  besar, dan tidak boleh ditekuk. Jika bolanya jatuh, gimana? Mau tidak mau harus mengulang! Kelompok hanya diperbolehkan membawa 1 buah bola untuk sekali jalan. Oleh karena itu, banyak peserta berlari selama permainan tersebut!  Memang menguras banyak energi, tetapi disini kami bisa belajar perbedaan pandangan anggota kelompok dalam bermain. Tidak lupa juga harus sabar, konsentrasi, dan cerdik dalam membuat sebuah strategi.

Nah, sekarang tahu kan seperti apa kegiatan pramuka di SMATRAGA? Ada banyak sekali permainan yang seru. Menang atau tidak bukanlah hal yang terpenting dalam rangkaian kegiatan ini. Tetapi, hal yang penting adalah semua sudah berusaha, bekerja sama dan memberikan yang terbaik. Tak lupa untuk bersenang-senang juga pastinya! Secara keseluruhan, kegiatan pramuka SMATRAGA kali ini berjalan dengan lancar! See you next time!

Fern Annelle Nov N.

SMA KRISTEN PETRA 3
Jl. Kalianyar No. 43
Surabaya - 60273